GERAKAN AKSI BERGIZI di MTs Muhamadiyah Bayubud Kecamatan Wanaraja

Posted at : 27 Oct 2022

 

GERAKAN AKSI BERGIZI  
MTs Muhammadiyah Bayubud
 

 

Garut,- Dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda dan Hari Kesehatan Nasional Ke-58. Kementrian Kesehatan mengadakan Gerakan Nasional Aksi Bergizi melalui kampanye #AKSI BERGIZI.Kegiatan ini melibatkan lintas sektor ditingkat pusat dan daerah serta seluruh warga sekolah.Gerakan Nasional Aksi Bergizi merupakan kegiatan yang dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran siswa dan siswi dalam membiasakan mengkonsumsi Tablet Tambah Darah,makan makanan dengan menu gizi seimbang dan aktifitas Fisik yang rutin.

Dalam kegiatan tersebut Kepala Puskesmas Wanaraja Yeti Heryati SKM,MKM dalam sambutannya berterimakasih kepada MTs Muhammadiyah Bayubud Kecamatan Wanaraja yang telah bersedia ikut serta dan berpartipasi dalam Kegiatan Gerakan Aksi Bergizi Nasional tersebut, 

Dalam pelaksanaanya dihadiri langsung oleh Camat Kecamatan Wanaraja Mia Herlina S.STP, M.Si ,Dalam bimbingan dan arahannya tersebut menjelaskan betapa pentingnya Aksi Bergizi tersebut sebagai pendongkrak untuk meningkatkan kepedulian terhadap pentingnya konsumsi Tablet Tambah Darah untuk remaja usia 15-24 tahun.manfaat melakukan olahraga atau aktifitas fisik dan menjaga asupan gizi seimbang agar fisik tetap bugar dan wajah tetap segar berseri serta anak didik di Mts Muhammadiyah Bayubud bisa lebih SEHAT KUAT dan LUARBIASA

Kegiatan ini juga diharapkan dapat memotivasi sekolah-sekolah lain untuk ikut melaksanakan Kegiatan Aksi Bergizi secara rutin sebagai bentuk upaya meningkatkan gizi remaja serta mencegah anemia pada remaja putri sehingga mendukung pencegahan stunting secara nasional.

Selain diadakannya sosialisasi tentang Aksi Bergizi adapula kegiatan yang dilakukan yaitu Senam Pagi bersama Siswa dan Siswi di Mts Muhammadiyah Bayubud, Sarapan Bergizi, Pengecekan Tinggi Badan,dan Pengecekan Berat Badan, 

 

 

 

 

Kompol Wawan , Yeti Heryati, S.KM, M.KM ,  


Artikel Terkait

Dec. 23rd 2022
GEBYAR USG IBU HAMIL

https://youtube.com/shorts/Itr8YabiauM?feature=share